Pembukaan MUSRENBANG Lampura 2016

0
809

Lampung Utara, buanainformasi.com-Bupati Lampung Utara H. Agung Ilmu Mangkunegara,S.STP.,M.H membuka acara musyawarah perencanaan pembangunan (MUSRENBANG) Kabupaten Lampung Utara Tahun 2016 bertempat di Aula Tapis Pemkab Lampung Utara, Kamis 17 Maret 2016.

Dalam acara ini juga dihadiri oleh Staf Ahli Gubernur Lampung Bidang Ekonomi dan Keuangan Drs.Budi Harto.HN yang mewakili Gubernur Lampung.

Dalam sambutannya bupati menyampaikan, MUSRENBANG Kabupaten ini akan menghasilkan Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2017 dalam rangka pencapaian visi dan misi Kabupaten yang tercantum dalam RPJMD tahun 2014-2019.

Musrenbang tahun ini merupakan Musrenbang kedua selama kurun waktu diperiode bupati sebagai pimpinan  daerah. Musrenbang Kabupaten yang kita laksanakan ini telah melalui suatu proses dan tahapan perencanaan yang cukup panjang, dimulai dari Musrenbang Desa/Kelurahan, Musrenbang Kecamatan dan Forum Gabungan (FORGAB) SKPD yang telah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu.

Musrenbang ini bertujuan  menjaring aspirasi masyarakat dan selanjutnya mensinkronkan dengan program pembangunan nasional dan provinsi dengan mempertimbangkan segenap aspek sumber daya yang ada.

Melalui pelaksanaan Musrenbang ini dapat menjadi media interaktif bagi segenap stakeholders untuk merumuskan program atau kegiatan, dan kebijakan. Membangun komitmen bersama diantara para pemangku kepentingan dalam pencapaian pembangunan yang berkualitas, transparan dan akuntabel. Sehingga pada akhirnya akan menghasilkan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lampung Utara, yang dapat menjawab permasalahan yang ada dan menyentuh segenap kepentingan masyarakat.

Bupati berharap agar cita-cita dan rencana pembangunan ini dapat didukung oleh gubernur pada tahapan ditingkat Provinsi nantinya, demi pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Lampung Utara.  Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk mengintegrasikan, mensinkronkanpikiran dan pandangan, guna mempercepat langkah dan memacu kinerja pembangunan daerah di Kabupaten ini.(Red/Humas)