Pegawai TKS Tanggamus Terlapor Pemalsuan Tandatangan PJ Kakon Tanjung Raja

0
416

Tanggamus, PC – Proses persiapan pemilihan kepala pekon baru yang saat ini sedang berlangsung di kabupaten tanggamus hingga dilantik nya pejabat sementara (PJ) ternyata terindikasi menimbulkan masalah di beberapa pekon khususnya di pekon tanjung raja kecamatan cukuh balak kabupaten tanggamus.

Hal ini terungkap dari pengakuan PJ Kakon Tanjung Raja Suprapto melalui sambungan telepon 9/10 lalu. Suprapto mengatakan bahwa oknum sekdes yang berinisial ZL diduga telah memalsukan tanda tangannya selaku PJ Kakon Tanjung Raja, “tentu hal ini sangat merugikan saya selaku pribadi maupun kepala pekon, saya merasa perlu melaporkan perbuatan oknum ZL pada polsek Cukuh balak beberapa waktu lalu”, ujarnya.

Berdasarkan penelusuran Penacakrawala.com di peroleh juga informasi bahwa oknum ZL juga tercatat sebagai tenaga pengajar pada salah satu sekolah dasar di pekon tanjung raja sejak 4 tahun terakhir dan menerima gaji sebagai TKS Pemda Tanggamus seperti dituturkan oleh Rohim warga tanjung raja, bahwa yang bersangkutan cenderung tidak melaksanakan tugas nya selaku pengajar di SDN 1 tanjung raja.

Sementara oknum ZL saat di konfirmasi via telpon selulernya tidak merespon dan belum bisa dikonfirmasi, begitu pula tapem Pemda Tanggamus saat dikonfirmasi kamis (10/10) kemarin sedang tidak berada ditempat. (Ajoi/DN)