Kapolres Metro Pantau Langsung Jembatan Penghubung Kota Metro dan Lamtim yang Putus

0
498

Metro, buanainformasi.com – Hujan deras disertai angin yang terjadi di Kota Metro, Senin dini hari (26/02) siang, mengakibatkan jembatan putus.

Jembatan tersebut merupakan jalan penghubung Kota Metro – Lampung Timur tepatnya arah Stadion Tejosari 24 Metro Timur.

 

Kapolres Metro AKBP Umi Fadilah Astutik, S.Sos., S.Ik., M.Si langsung melakukan pengecekan ditempat terjadinya jembatan penghubung yang putus tersebut.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, akibat kejadian itu mengakibatkan arus kendaraan yang melintasi dari Metro menjuju Lamtim maupun sebaliknya terpaksa dialihkan karena tidak dapat dilalui.

“Saya akan berkoordinasi dengan Pemda dan instansi terkait, jembatan tersebut akan segera diperbaiki supaya dapat digunakan kembali. Namun saat ini personil Polres Metro saya siagakan dijembatan ini untuk mengamankan bila mana ada warga masyarakat yang akan melintas untuk mengalihkan arus jalan,”ujar Umi Fadilah.(*)