Dialog PWI, Berikan Pemahaman Tugas dan Kewenangan POLRI

0
734

Bandar Lampung, buanainformasi.com-Kapolda Lampung, Brigjen ,Pol Dr. Ike Edwin, SH.MH dan Akademisi Universitas Lampung, Dr.Edy Rifai,SH.Mh menjadi narasumber pada acara Dialog PWI (15/3), Rabu (16/03/2016)

Dialog yang dilaksanakan di Balai Wartawan Hi.Solfian Akhmad / PWI Lampung mengusung Tema “ Kami Datang Untuk Anda “ di Moderatori Oleh Juniardi.JT,S.I.P,MH .

Mereka mengajak para pelajar serta  Guru di Bandar Lampung guna mensosialisasikan dan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait tugas dan kewenangan POLRI, sebagai program prioritas Kapolda Lampung Brigjen Pol.Dr. Ike Edwin,SH,MH terkait Exellent Police Service.

Dari kegiatan ini diharapkan program – program Polri dapat tersosialisasikan, serta terindentifikasinya persoalan – persoalan masyarakat terkait UU No.2 tahun 2002 tentang Polri juga tersampaikannya hak – hak masyarakat dalam rangka penegakan hukum.

Kegiatan Dialog dihadiri, ketua PWI Lampung Supriayadi Alfian,S.Kom,MH, sekretaris PWI Lampung H.Adi Kurniawan,SH, juga peserta dialog yang terdiri dari masyarakat umum, pelajar dan mahasiswa, organisasi kemasyarakatan, wartawan Hukum dan Kriminalitas.(Ade)