Bupati Lantik Sekdakab Tanggamus Hamid Heriansyah Lubis

0
874

Tanggamus, PC – Pemerintah Daerah kabupaten Tanggamus menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan sekretaris daerah kabupaten Tanggamus di ruang rapat utama sekretariat Bupati, kamis 04/04/19.

Bupati Tanggamus H Dewi Handajani melantik sekaligus membacakan pengambilan sumpah jabatan sekdakab Tanggamus Drs. Hamid Heriansyah Lubis.

Kegiatan pelatinkan dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Tanggamus Heri Agus Setiawan, Wakil Bupati Tanggamus AM Syafi’i, Forkompimda dan pejabat di lingkungan Pemda Kabupaten Tanggamus.

Menyambut pelaksanaan kegiatan, Dewi Handajani membacakan sumpah Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama sekaligus melantik Hamid Heriansyah Lubis sebagai Sekretaris daerah kabupaten Tanggamus.

Dalam sambutan Dewi Handajani mengatakan, “sebelumnya ini adalah proses yang kita laksanakan sesuai dengan mekanisme, undang-undang dan peraturan yang berlaku.” ucapnya.

“Merujuk pada peraturan perundang undangan no 5 tahun 2014 tentang ASM dan peraturan Pemerintah no 11 th 2017 tentang manajemen dan pegawai negri sipil antara lain mengamanatkan bahwa untuk mengisi jabatan pimpinan tinggi pratama di lakukan secara terbuka dan kompetitif di kalangan PNS dengan memperhatikan syarat syarat yaitu kompetensi, kualifikasi, kepangkatan dan lain lain sesuai dengan apa yang sudah di tetapkan oleh undang undang”,lanjut dewi.

Hal ini bersifat terbuka, jadi dalam penyeleksian ini tidak diberikan perlakuan khusus untuk orang per orang atapun untuk mereka yang hanya berasal dari tanggamus saja, tetapi memang ini terbuka secara nasional. “dalam hal inipun saya selaku ppk atau pejabat perkepentingan kepegawaian telah berkordinasi mulai dari awal kita membuka pansel kemudian memuatkan persyaratan persyaratan dan sebagainya, sehingga masuk kedalam paraf pemberian rekomendasi kepada ppk dimana disitu dimunculkan tiga nama dan dalam hal inipun telah kami kordinasikan dan telah di komunikasikan dengan Gubernur sesuai dengan surat yang diberikan yaitu nomor 800/982/VI.04/2019 tanggal 02 April 2019 telah mendapatkan rekomendasi dari komisi aparatur sipil negara nomor B1063/KASN/4/2019 tanggal 1 april 2019”, katanya.

Dewi handajani berharap dengan dilantiknya Hamid M Lubis sebagai sekdakab Tanggamus menggantikan Sekda yang lama yaitu Andi Wijaya yang memang mengajukan untuk mutasi ke provinsi pada saat itu kita tentunya berkomitmen bersama sama menjaga suasana, hubungan dan komitmen yang harmonis dan solid untuk membangun kabupaten Tanggamus kedepan bersama sama. “jabatan sekda ini adalah memiliki jabatan prastrategis dimana sekda tentunya harus dapat membantu pimpinan serius dalam hal ini bupati dan juga wakil bupati menjalankan tugas tugasnya menjembatankan apa yang menjadi visi misi nya sekaligus juga dapat berperan sebagai mobilisator dan juga menjaga denasisai yang ada di organisasi perangkat daerah sekaligus juga menjalankan prafungsinya untuk menjaga komunikasi baik internal maupun ekternal” pintanya

Kembali kepada semua pihak setelah proses pengambilan sumpah jabatan yang telah dilakukan hari ini, tidak ada lagi selang sengketa dan sebagainya. Kita harus bersatu, kita harus bersatu dan kita harus bersatu, karna kalau tidak kompak bagaimana kita membangun kabupaten tanggamus ini, Tegas Dewi Handajani.

Menurut Dewi, Hamid Heriansyah lubis selaku sekda, sudah mengabdi di tanggamus ini hampir ataupun sama dengan usia kabupaten tanggamus selama 22 tahun dimulai dari beliau menjadi ajudan bupati hingga posisi yang sekarang ini beliau raih.

“Tugas kita kedepan sangat berat tantangannya sangat luarbiasa, oleh karnanya sekali lagi kita harus kompak dan harus bersatu, bersatu membangun tanggamus ini. Dan saya berharao bahwa program program kami 55 aksi ini tidaklah mudah untuk dilaksanakan dan di wujudkan, tetapi saya sangat yakin dan sangat percaya dibawah kordinasi pak Sekda yang dapat menggerakkan sebagai mobilisator juga bagi OPD – OPD yang ada memacu agar semua pihak yang di berikan inovasi dan ide kreatifitasnya mudah mudahan 55 aksi ini akan dapat tuntas menunaikan selama 5 tahun periode kepemimpinan saya dan wakil bupati. Di tambah lagi tentunya ada beban beban, tugas tugas yang lainnya kita masih memiliki program yang harus dengan keseriusan dan komitmen yang tinggi agar dapat mewujudkan kawasan industri maritim (KIM) di kabupaten Tanggamus. Insyaallah hari senin Alhamdulillah ada tindak lanjut dari kunjungan sekretariat kabinet pada saat itu, hari senin saya di panggil mengenai kelanjutan untuk membicarakan dari pada kawasan industri maritim oleh karnanya kita mohon doa kepada semuanya” pintanya.

Dalam wawancara sekda dengan media “bagi saya, seorang sekda itu harus mengetahui apa yang menjadi kebijakan dan sudah menjadi tugas sekertaris daerah untuk mengkordinasi dan mendistribusikan program program di OPD yang ada. Bagi saya loyalitas kepada pimpinan itu nomor 1, itu yang terpenting kebijakan yang beliau ambil dan program yang dijalankan yang pertama tidak boleh melanggar dari aturan yang membahayakan pimpinan itu dulu yang menjadi prinsip kerja saya. Kemudian yang ke 2 kedepan nanti kepada seluruh OPD harus terus belajar harus terus meningkatkan sinegritas sesama, kita perlu yang di sampaikan oleh bupati tadi, pada program KIM ini tidak main main, kawasan industri besar investasinya lebih dari 50 trilliun kawasan industri maritm lebih dari 100 trilliun yang akan ditanamkan di kabupaten tanggamus, ini akan berdampak kepada masyarakat, jadi saya akan terus mensinegritaskan dari seluruh OPD untuk bagaimana KIM ini dapat terwujud di Kabupaten Tanggamus, yang paling utama adalah menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat kita ini yang terpenting.” ujarnya.

“Dan yang terakhir untuk kita bersama dan memohon untuk dapat bersama sama bergotong royong, baik pejabatnya maupun masyarakat apapun sebaik apapun program ini tanpa dukungan penuh dari masyarakat tanpa kekompakan dan sinegritas bagi seluruh pejabat ini akan menjadi hanya omong kosong saja, 2023 kepemimpinan bupati dan wakil bupati ini tidak lah lama 4 tahun setengah lagi banyak yang harus kita kedepankan. Sekali lagi ayok masyarakat kabupaten Tanggamus kita bersatu bergotong royong membabgub kabupaten tanggamus yang tercinta ini” tutupnya. (Red)