BNN Dan LKS Rumah Damping Tutup Kegiatan Pelatihan Keterampilan

0
915

Bandar Lampung, buanainformasi.com-Acara penutupan kegiatan pelatihan keterampilan para pecandu dan korban penyalahgunaan narkoba, yang di selenggarakan Badan Narkotika Nasional (BNN) bekerjasama dengan Lembaga Kesejahteraan Sosial ” Rumah Damping ” sahabat anak negeri,  di selenggarakan di kantor sekretariat lembaga kesejahteraan sosial “Rumah Damping” Sahabat Anak Negeri, tepatnya di Jln. Wolter Mongosidi Bandar Lampung. Selasa (13/10/2015).

Acara penutupan kegiatan pelatihan keterampilan ini di hadiri oleh Kepala Bidang (KABID) Badan Narkotika Nasional (BNN) Abadi Azra’i SE. MBA dan duapuluh orang peserta pelatihan keterampilan pecandu dan korban penyalahgunaan narkoba, beserta tujuh  pendiri ” Rumah Damping ” sahabat anak negeri (SAN) turut hadir dalam acara penutupan kegiatan tersebut.

Turut hadir pula   KASI Paska rehabilitasi Badan Narkotika Nasional (BNN) Takat Sunarwan ST sekitar pukul 11:30 WIB, Selaku Pembina Lembaga Kesejasteraan Sosial ” Rumah Damping” Sahabat Anak Negeri Provinsi Lampung, yang juga membuka acara penutupan kegiatan pelatihan .

Dalam kesempatan penutupan acara pelatihan Kabid Rehabilitasi Badan Narkotika Nasionak (BNN) Abadi Azra’i menyampaikan kata sambutannya, menurut Abadi setelah para mantan paska rehab mengikuti pelatihan akan  di arahkan sesuai dengan bidang keahlianya masing – masing,  insyaallah tahun depan BNN tetap akan menjalankan kegiatan seperti ini karena nanti akan di anggarkan anggaran nya menurut dia, Abadi atas nama BNN mengucapkan terimakasih yang sangat besar kepada mitra kerjanya Lembaga Sosial Kesejasteraan ” Rumah Damping ” Sahabat Anak Negeri.

Abadi pun menghimbau kepada para peserta pelatihan mudah-mudah keterampilan yang didapat melalui kegiatan ini dapat di kembangkan para peserta di lapangan kerja sesuai dengan masing-masing keahliannya. BNN berharap agar para peserta paska rehab jangan sampai terjerumus kembali mengkonsumsi barang haram tersebut, Tuturnya.

Saat di wawancarai tim liputan buanainformasi.com,- Abadi azra’i menyampaikan bahwa, sudah lama rencana gagasan untuk mendirikan lembaga kesejahteraan sosial rumah damping sahabat anak negeri di provinsi lampung.

karena mengacu kepada Undang-undang narkotika, dengan tujuan agar para mantan dan korban penyalahgunaan narkoba yang sudah di rehabilitasi dapat di bina dan di mediasi. supaya mereka bisa mandiri, melalui kegiatan – kegiatan yang di selenggarakan oleh BNN yang bekerja sama dengan lembaga kesejasteraan sosial rumah damping sahabat anak negeri, agar para mantan pencandu dan korban penyalahgunaan narkoba dapat mempunyai keterampilan dimana kala mereka kembali ke masyarakat. Ungkapnya

Acara penutupan tersebut berlangsung dengan hikmat dan di tutup oleh Kepala Bidang (KABID) Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Lampung Abadi Azra’i  SE MBA sekitar pukul 12:30 WIB. (Sis)