Arinal: Ayo Gunakan Produk Lokal untuk Mendukung UMKM

0
140

Bandar Lampung, Penacakrawala.com – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengatakan jika produk lokal yang dikembangkan oleh usaha mikro kecil menengah (UMKM) asal Lampung harus terus didukung oleh masyarakat, salah satunya dengan terus membiasakan membeli dan menggunakan produk asli.

Hal tersebut disampaikan Arinal pada kegiatan Hari Konsumen Nasional Tahun 2022 di Lapangan Korpri, komplek Gubernur Lampung, Jumat, 26 Agustus 2022.

Menurut Arinal, masyarakat yang biasa menggunakan produk dalam negeri sama halnya dengan membantu menggerakkan dunia usaha yang bisa membantu mendorong peningkatan perekonomian masyarakat.

“Masyarakat Lampung harus menjadi masyarakat yang cerdas dan dapat menggunakan kebutuhan sehari-hari dengan menggunakan produk dalam negeri yang dihasilkan oleh UMKM,” kata dia.

Tak hanya masyarakat, ia juga meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk turut serta memberikan sosialisasi pentingnya menggunakan produk dalam negeri serta mendukung UMKM.

“Seluruh OPD, khususnya kepala OPD harus sosialisasikan, mengajak dan memberi imbauan kepada pegawainya biasakan sedini mungkin gunakan produk lokal dan harus bangga,” ujarnya.

Ia mendorong semua masyarakat Lampung untuk bisa hidup secara cerdas, bangga dan menyukai produk dalam negeri. “Dengan upaya tersebyt kita harapkan para pelaku usaha akan bangkit dan perekonomian di Indonesia khususnya Lampung akan meningkat,” kata dia.

Ia mengatakan jika pemerintah pusat saat ini tengah gencar menggunakan produk dalam negeri dengan mengalokasikan minimal 40 persen APBD digunakan untuk belanja produk dalam negeri.

Hal tersebut, harus diadopsi hingga ke pemerintah daerah baik provinsi dan kabupaten/ kota untuk dapat menerapkan kebijakan tersebut.

“Presiden sendiri secara langsung meminta kita untuk berubah menggunakan produk dalam negeri dan berhenti impor. Maka ini harus didukung dan dimaksimalkan,” kata dia.

(Red)